Sejuta Keindahan di Pantai Greweng
- Lina
- Jul 13, 2017
- 2 min read

Kamu penat dengan keramaian kota, lelah dengan aktifitas dan runtinitas kamu yang padat, ada tempat wisata alam yang seru dan bisa jadi pilihan yang cocok melepas rasa lelah kamu, Pantai Greweng. Pantai nan hijau asri ini terletak diujung kabupaten Gunung Kidul. Pemandangannya yang indah dan juga pantainya yang masih bersih, membuat pantai ini seperti pantai pribadi. Menghabiskan waktu akhir pekan bersama dengan teman, keluarga atau pasangan kamu tidak ada salahnya memilih pantai berpasir putih ini.
Rute menuju pantai ini memang cukup jauh. Jarak tempuh dengan menggunakan kendaraan bermotor, perjalanan yang akan ditempuh selama 2 jam dari pusat kota Yogyakarta. Sesampainya disana, terdapat sebuah warung dan skaligus dijadikan tempat singgah atau tempat parkir yang digunakan khusus untuk wisatawan atau pengunjung yang datang untuk memarkirkan kendaraan. Perlu diketahui juga, untuk menuju ke pantai ini, pengunjung harus memarkirkan kendaraan, karena medan menuju ke pantai ini sangatlah sempit dan cukup terjal. Sekitar 30 menit pengunjung berjalan kaki menuju ke pantai. Penting untuk pengunjung untuk menggunakan alas kaki yang cukup kuat dan tidak licin, seperti sepatu atau sandal gunung.
Menurut salah satu pengunjung pantai, Noor yang berasal dari Semarang, pantai ini bagus, masih asri dan beda dengan pantai yang lain. “kalau mau main air disini seru, gak banyak karang, jadi enggak lecet lecet juga badan sama kakinya. Ombaknya juga enggak besar. Pantainya punya [asir putih dan kebersihannya terjaga. Bisa camping juga disini”, tambah Noor.
Nah, untuk kamu nih yang mungkin ingin mengisi waktu luang tapi bingung mau kemana, pantai ini bisa jadi salah satu tempat rekomendasi yang pas dan cocok. Cukup membayar parkir sebesar 15.000 rupiah dan kontribusi pantai sepanjang Gunung Kidul sebesar 10.000 rupiah, kamu bisa sepuasnya memilih dan mengunjungi pantai diujung kabupaten Gunung Kidul.
Comments